Sayur Asem Belimbing Wuluh



Bahan :

- 100 gr daging sapi tetelan
- 1 buah labu siam, potong dadu
- 2 buah jagung manis, potong-potong besar
- 5 untai kacang panjang, potong-potong 3 cm
- 3 buah wortel, potong dadu
- 10 buah belimbing wuluh, potong-potong 1 cm
- 2 gelas santan encer
- 50 gr gula merah serut

Bumbu :

- 5 buah cabe merah, potong-potong 2 cm
- 5 buah cabe hijau, potong-potong 2 cm
- 5 buah bawang merah, iris tipis
- 2 siung bawang putih, iris tipis
- ½ sdm asam jawa
- ½ sdm garam
- 3 lbr daun salam
- 1 ruas lengkuas, memarkan
- 3 sdm minyak untuk menumis

Cara Memasak :

  1. Panaskan minyak, tumis bawang merah, bawang putih daun salam, dan lengkuas sampai harum.
  2. Masukkan daging sapi tetelan, masak sampai daging berubah warna. Tambahkan irisan cabe merah, cabe hijau, asam jawa, aduk rata.
  3. Tuangkan santan, bersama semua sayuran, bubuhi garam dan gula merah serut. 
  4. Masak sambil sesekali diaduk sampai matang, hidangkan.


Comments