Pempek Tunu



Bahan:

- 1 resep adonan dasar pempek.
- 3 sdm ebi sangrai.
- 1 sdt bubuk cabe.
- Arang untuk memanggang.
- 1 resep adonan kuah cuko.
- 250 gram soun, seduh dengan air mendidih lalu tiriskan.
- 1 buah mentimun sedang, potong dadu.

Cara Membuat:

- Buat adonan kuah cuko sehari atau beberapa jam sebelumnya, dinginkan dan simpan dalam almari es.
- Buat adonan pempek seperti pada resep dasar, sementara campurkan ebi sangrai dan bubuk cabe.
- Bagi adonan menjadi 20 bagian, bentuk bulat, persegi, atau sesuka hati.
- Isi bagian dalam pempek dengan campuran ebi sangrai dan cabe bubuk.
- Bentuk kembali pempek sesuai selera.
- Buat bara dari arang, bakar pempek sampai matang semua sisinya.
- Sajikan pempek bersama soun yang telah direndam air mendidih, potongan mentimun, dan kuah cuko.
- Tambahkan sambal yang terbuat dari cabe rebus dan garam dihaluskan apabila diperlukan.
- Untuk 10 porsi.



Anggaran Modal Per Porsi :





Comments