Adonan Dasar Pempek



Bahan Adonan Biang:

- 50 gram tepung terigu.
- 400 ml air.
- 3 sdm minyak goreng.
- 2 sdm garam.
- 1 sdm gula pasir.
- 3 siung bawang putih.

Bahan Adonan Dasar Pempek:

- 1 resep adonan biang.
- ½ kg fillet ikan gabus.
- ½ kg fillet ikan tengiri/kakap.
- ¾ kg tepung sagu.
- 50 ml air es.
- ½ sdm garam.

Cara Membuat:

  1. Pertama kali buat adonan biang, haluskan bawang putih, campur dengan tepung terigu, air, garam, dan gula. 
  2. Masak hingga adonan mengental dan matang, beri minyak goreng lalu aduk rata. 
  3. Setelah dingin bisa dimasukkan ke dalam almari es atau langsung dibuat pempek.
  4. Potong-potong fillet ikan, masukkan ke dalam choper.
  5. Tambahkan adonan biang dan garam, proses hingga lembut dan rata.
  6. Keluarkan adonan dari choper, tambahkan tepung sagu sedikit demi sedikit sambil diuleni. 
  7. Tambahkan pula air es sedikit demi sedikit.
  8. Diamkan adonan sebentar, cetak sesuai selera.
  9. Didihkan air, tambahkan 3 sdm minyak goreng lalu rebus pempek yang telah dicetak sampai mengapung dan matang.
  10. Angkat pempek yang telah matang, jika telah dingin olesi dengan minyak goreng.
  11. Jika ingin dikirim ke luar kota tanpa cool box maka lapisi pempek dengan tepung sagu baru dikemas agar lebih tahan lama dan tidak lengket.



Anggaran Modal Per Porsi :


Comments